23 April 2023

Catatan Saat Langit Gelap (1)

Ada anak perempuan 

yang sedang berusaha tersenyum.

Di hadapan orangtuanya dan kakak adiknya.

Walaupun di balik itu dirinya sedang penuh luka.


Hatinya yg berdarah ingin pulang untuk mengadu.

Tapi ia tahu Allah sedang bersiap membuka pintu surga untuknya kelak.

Jadi, ia memilih diam. Tersenyum. Tertawa.


Tangisnya hanya pecah di akhir sholat.

Airmatanya mengalir bersama sunyinya malam.


Kepingan hatinya yang hancur,

Dipungutnya satu per satu.

Demi meraih janji pintu surga.

Surga yang disiapkan untuk istri yang memaafkan dan bersabar.


Hatinya ingin meminta keadilan di dunia.

Tapi ia tahu Allah sedang merindukan taubat dan doa2 darinya.

Jadi ia bertahan diam tak membalas.

Demi melewati dunia yang hanya sekejap ini.


Ada anak perempuan

Yang sedang membaca ini.

Dan merasa ini adalah tentangnya.

Iya, ini memang tentangmu.

Tulisan ini memang untukmu.

Semoga engkau selalu kuat untuk tersenyum.

Semoga airmatamu dibalas pahala.

Semoga maaf dan sabarmu berbuah surga.

Sungguh, hanya janji akhirat lah yang bisa menguatkanmu, menyabarkanmu dan membantumu untuk ridho.


Bandung, 24 April 2023.

-Letisia-

Post of The Month

Akhir Tahun 2022 : Sudah Punya Apa Saja?

Saat saya menulis ini, Tahun 2022 tersisa 19 hari lagi. Jujur, rasanya pedih ke hati. Juga takut. Pedih karena merasa ngga ada perkembangan ...

Yang Ini Juga Menarik...